Curug Sawer, Air Terjun Perawan yang Harus Dijelajahi

Curug Sawer

Menikmati akhir pekan atau hari libur setelah melakukan banyak aktivitas padat bisa dilakukan dengan berkunjung ke tempat wisata curug. Nah, di Banten, kamu akan menemukan cukup banyak wisata curug salah satunya Curug Sawer.

Pengalaman yang menyenangkan, petualangan yang memacu adrenalin dan suasana yang bersahabat akan kamu rasakan selama perjalanan ke wisata ini. Tertarik? Berikut reviewnya!

Review Curug Sawer yang Masih Perawan

Alamat : Gede Pangrango, Kec. Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Google maps : Klik di sini
Jam buka : 24 jam
Tarif tiket masuk : Rp 5.000 per orang

1. Daya tarik Curug Sawer

Curug Sawer

Curug Sawer terletak di Kadudampit, masuk ke dalam kawasan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango. Curug satu ini cukup terkenal bahkan keberadaannya sering dikaitkan dengan TNGGP (Taman Nasional Gunung Gede Pangrango). Sedangkan kawasan Gunung Gede Pangrango sendiri adalah area pendakian yang telah ditetapkan sebagai taman nasional sejak tahun 1980.

TNGGP memiliki area yang sangat luas dengan luas 21.975 hektar. TNGGP ini terbentang sejauh 3 kabupaten yakni Bogor, Cianjur dan Sukabumi sehingga tak jarang jika banyak keanekaragaman hayati yang terdapat di dalamnya. Taman Nasional satu ini tercatat memiliki 870 spesies tumbuhan berbunga, 250 lebih spesies burung dan 100 spesies mamalia.

Perlu kamu ketahui bahwa beberapa dari mamalia yang berada di kawasan tersebut bahkan termasuk hewan jenis langka sehingga harus dilestarikan. Hewan yang dimaksud di antaranya owa jawa, macan tutul, elang jawa, lutung surili dan masih banyak yang lainnya. Oleh karenanya tidak heran jika pada daerah Curug satu ini memiliki suasana alam yang begitu asri dan sejuk sehingga sangat terjaga kealamiannya.

Lokasi dari curug satu ini terletak di kawasan hutan dan berada di atas ketinggian 900 hingga 1.300 mdpl.

See also
Rekomendasi Tempat Wisata di Semarang Paling Hits

2. Fasilitas Curug Sawer

Mengingat curug satu ini telah menjadi bagian dari taman nasional maka tak heran jika curug satu ini telah dilengkapi beberapa fasilitas yang dapat memanjakan para pengunjungnya.

Adapun fasilitas yang disediakan seperti toilet umum, kamar ganti, area parkir, tong sampah bahkan mushola. Selain itu, buat kamu yang membutuhkan informasi mengenai TNGGP dan Curug ini bisa menghubungi information centre.

Selain curug Sawer, masih banyak curug lain di sekitar Banten yang bisa masuk daftar kunjungan wisata favorit kamu. Baca : 7 Curug Terdekat Kawasan Anyer Banten Untuk Melepas Penat

3. Legenda tentang Curug Sawer

Curug Sawer

Perlu kamu ketahui sebelum menjadi tempat wisata yang banyak dikunjugi karena keasriannya, dulunya curug ini sering dianggap angker karena pada saat itu banyak yang menggunakan sebagai tempat ritual mistis.

Selain itu, banyak orang yang menyebarkan kisah berhantu mengenai kawasan air terjun tersebut. Dengan demikian pada saat itu yang berani melakukan aktivitas hanya warga sekitar saja.

Menurut legenda yang beredar, pemberian nama dari curug bermula dari seseorang sakti yang bertempat tinggal di kaki Gunung Ciremai. Konon katanya, orang sakti tersebut seringkali mengadakan upacara saweran di sekitar Sungai Cipada dengan tujuan mencari berkah untuk dirinya dan para keturunannya kelak. Bahkan dikisahkan dia bertapa di daerah sekitar air terjun hingga wafat.

Karena kesaktian yang dimilikinya, jasad dari orang yang beratapa tersebut tidak hancur melainkan berubah menjadi ular raksasa yang tak kasat mata. Dari upacara yang sering dilakukan semasa hidupnya inilah, nama curug satu ini dicetuskan.

Namun legenda ini berbeda dengan penuturan pihak TNGGP. Menurut petugas, pemberian nama tersebut terjadi karena curahan air terjun yang sangat deras. Sehingga cipratan airnya tersebar kemana mana dan menyawer hampir semua pengunjung yang datang. Hal itulah yang menjadi latar belakang nama dari Curug Sawer.

See also
Pulau Satonda, Danau Misterius di Nusa Tenggara Barat

Curug satu ini memiliki banyak keunggulan, sehingga tak jarang banyak para pengunjung yang bebrdatangan baik dari dalam negeri maupun mancanegara. Terlebih dengan adanya sejarah atau legenda yang melatarbelakanginya yang membuat objek wisata curug ini semakin digandrungi.

Di Banten, selain bisa berkunjung ke curug, kamu juga bisa menemukan objek wisata lainnya seperti misalkan wisata pantai. Informasi wisata lain di Banten baca : 5 Wisata di Banten Harus Dijelajahi

Demikianlah ulasan mengenai Curug Sawer, air terjun perawan yang harus kamu jelajahi. Telusuri banyak hal menarik, unik dan temukan pengalaman tak terlupakan di sana.

Related Articles

Responses

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Malcare WordPress Security