Kuil Angkor Wat Merupakan Kuil yang Berada di Kamboja, Ini Reviewnya!

Kuil Angkor Wat merupakan kuil yang berada di

Kuil Angkor Wat merupakan kuil yang berada di mana sih sebenarnya?

Meski nama Kuil Angkor Wat sangat melegenda namun masih ada beberapa orang yang mengaku belum tahu tentang kuil tersebut. Lantas, kuil Angkor Wat merupakan kuil yang berada di mana sih?

Ya, sesuai judul yang kita tulis, kuil Angkor Wat merupakan sebuah kuil yang terletak di daerah Kamboja, tepatnya berada di Krong Siem Reap, Kamboja. Mau tahu selengkapnya tentang kuil Budha terbesar di dunia ini? Yuk simak review selengkapnya!

Review Kuil Angkor Wat Merupakan Kuil yang Berada di Kamboja

Alamat : Krong Siem Reap, Kamboja
Google maps : Klik di sini
Jam buka : 05.00 – 06.00, 07.30 – 17.30 waktu setempat
Tarif tiket masuk : 270 ribu sehari, 520 ribu tiga hari, 800 ribu untuk satu minggu – 1 bulan

Kuil Angkor Wat [airpazblog]

Angkor Wat merupakan sebuah kuil Budha tertua di Kamboja. Kuil tersebut dibangun pada abad ke-12 Masehi. Kemudian di tahun 1992, Angkor Wat ditetapkan oleh UNESCO sebagai salah satu warisan dunia yang harus dilestarikan.

Kompleks Angkor Wat memiliki luas 163 hektar. Lantas di bangunan yang seluas itu, daya tarik apa saja sih yang bisa ditemukan?

Berikut beberapa daya tarik yang Angkor Wat punya :

1. Monumen keagamaan tertua dengan banyak patung megah

Saat ini Kuil Angkor Wat telah menjadi monumen keagamaan terluas di dunia yang bahkan sudah ada sejak 900 tahun lalu dan terbentang di tanah sekitar 400 km persegi.

Setiap wisatawan yang datang kemari bisa mengikuti jejak peninggalan di jalanan Siem Reap dan membaca tulisan tangan ‘Angkor Wat in Miniature’ hingga mereka akan menemukan bagian yang terkecil.

See also
7 Wisata Turki Cocok Jadi Pilihan Wisata Luar Negeri Terbaik

Di sini, pengunjung juga akan menemukan labirin pertahanan yang terbuat dari perpaduan dinding dan parit, terdapat lima buah menara megah dan terdapat patung – patung batu pasir yang menjadi simbol kebudayaan Angkor Wat itu sendiri.

Kuil Angkor Wat [pixabay]

Dengan arsitektur kunonya, Angkor Wat merupakan sebuah kuil yang dibangun dengan memadukan dua langgam utama bangunan candi Khmer yaitu langgam candi gunungan dan juga langgam candi berserambi.

Kalau kamu datang ke sini, kamu akan menyaksikan kawasan kuil yang dikelilingi waduk sepanjang kurang lebih 5 km (3 mil) dan dipagari dengan tembok sepanjang 3,6 km (2,2 mil). Kuil ini juga memiliki tiga buah serambi berbentuk persegi panjang dengan ketinggian yang satu sama lain berbeda.

Kalau kita bandingkan dengan candi dan kuil Angkor pada umumnya, Angkor Wat dibangun menghadap ke arah barat. Mengenai alasan yang menjadi latar belakang arah pembangunan kuil, sampai saat ini memang masih belum ada informasi pastinya.

Namun keunikan ini yang juga menjadikan kuil ini istimewa. Wisatawan bisa menikmati indahnya Mentari yang akan terbit dan terbenam tanpa adanya penghalang. Tata bangunan yang selaras, relief – reliefnya penuh arti, dan arca budha yang terpahat menjadikan candi ini punya nilai tersendiri di kalangan pengagumnya.

2. Masih digunakan sebagai tempat ibadah

Kuil Angkor Wat merupakan kuil yang berada di Kamboja dan sampai sekarang ini masih menjadi satu – satunya kuil kuno yang difungsikan sebagai pusat ibadah dan pusat religius keagamaan bagi penganutnya.

See also
5 Wisata di Istanbul Turki yang Wajib Dikunjungi

Desain arsitektur langgam klasik yang merupakan mahakarya arsitek Khmer ini merupakan salah satu situs peziarahan utama bagi umat Budha Kamboja dan umat Budha dari seluruh penjuru dunia. Adanya kuil ini juga sangat berjasa mentransformasikan negara Kamboja sebagai sebuah negara budha.

3. Dikenal sebagai kota air

Dikenal sebagai kota air kuno, Angkor Wat menjadi saksi bagi kebangkitan dan kehancuran kerajaan Kamboja. Air memang sangat lekat dengan kuil ini karena merupakan salah satu rahasia yang berkaitan dengan kesuksesan era kekaisaran pada zamannya.

Selain Angkor Wat, Kamboja juga masih punya banyak tempat wisata yang menarik dikunjungi. Rekomendasi wisatanya, baca : Obyek Wisata di Negara Kamboja, Ini Daftarnya

Baca juga : 7 Wisata di Hokkaido Jepang Harus Masuk Daftar Kunjungan

Oh ya kalau berada di Kamboja, sebelum pulang pastikan untuk berburu oleh – oleh terlebih dahulu. Ada cukup banyak pusat oleh – oleh di Kamboja yang bisa diserbu, jadi jangan lupa mampir ya!

Related Articles

Responses

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Malcare WordPress Security